Puisi Ketuhanan dan Puisi Sufistik, Cinta yang Tak Tersingkap



Puisi sufi
Puisi Tuhan/narasiinspirasi.com


Cinta yang Tak Tersingkap

Oleh
Fajar R. Wirasandjaya
(Tulungagung, 31 Agustus 2021) 

Senja temaram di lautan karam
Kasihku... 
Dengarkanlah...
Aku hendak menyatakan cinta... 

Pada titah halus yang bersemayam dalam atom semesta... 
Betapa welas asihnya engkau
Meski kadang dianggap gurau

Cinta yang tak tersingkap,
Terkubur oleh keangkuhan sikap...
Betapa serpihan debu itu seringkali keliru
Menafsiri diri dengan riang sesuka hati

Kasihku... 
Akulah serpihan debu... 
Terbang kesana kemari tiada arti
Menempel pada pelepah kering daun jati
Tumbuh gersang diantara ilalang

Bangkitkanlah aku saat fajar tiba
Ketika semua ratap berubah harap
Saat cinta mengisi ruang-ruang semesta
Kala duka menjelma menjadi bahagia


Baca Juga

Puisi Senja : Senja Kehilangan Sinar

Puisi Rindu : Syair Cahaya Malam


Puisi Keraguan : Gejolak Diri

Puisi Cinta : Embun Sisa Hujan

Sajak Tentang Kemiskinan : Kemiskinan dan Penderitaan












Lebih baru Lebih lama